Skripsi Statistik
Pemodelan Indeks Harga Konsumen (Ihk) Menggunakan Generalized Space Time Autoregressive Integrated Moving Average (Gstarima) (Studi Kasus Pada Kab/Kota Palu, Mamuju Dan Manado)
Indek harga konsumen (IHK) merupakan angka yang menghitung perubahan
harga barang maupun jasa dengan kurun waktu yang telah ditetapkan. Indek harga
konsumen (IHK) diperlukannya tenggang waktu (lag time) beberapa periode
ketika terjadi kenaikan/penurunan tingkat data IHK untuk kembali stabil, sehingga
terdapat keterkaitan antar waktu pada data. Oleh sebab itu, data IHK dapat
dimodelkan dengan model GSTARIMA karena model ini memiliki keterkaitan
antar waktu dan lokasi serta lebih fleksibel. Penelitian ini dilakukan menggunakan
Generalized Space Time Autoregressive Moving Average (GSTARIMA) untuk
memodelkan IHK di Kab/Kota Palu, Mamuju dan Manado. Berdasarkan hasil
penelitian nilai Akaike Information Criterion (AIC) minimum, dipilih model
terbaik yaitu GSTARIMA (3;1,1;1). Pada model GSTARIMA (3;1,1;1) dengan
bobot normalisasi korelasi silang mempunyai nilai rata-rata MAPE yang diperoleh
dari ketiga lokasi tersebut sebesar 17%, dengan nilai MAPE berada pada MAPE
diantara 10% dan 20% berarti tingkat akurasi prediksi dikategorikan baik.
Kata Kunci: Indeks Harga Konsumen, AIC, MAPE, GSTARIMA.
Tidak tersedia versi lain