Skripsi Farmasi
Penetapan kadar senyawa fenolik total dan flavonoid total dalam ekstak ubi banggai putih (dioscorea alata l.) dengan metode spektrofotometri uv-vis
Ubi Banggai (Dioscorea alata L.) merupakan ubi lokal yang banyak dibudidayakan di banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah. Warna ubi banggai yang teridentifikasi terdiri dari tiga golongan besar yaitu warna ungu, kuning dan putih. Kandungan beta koroten serta tokoferol dan senyawa-senyawa fenolat berfungsi sebagai antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur besaran kadar senyawa fenolik total dan flavonoid total dalam ekstrak ubi Banggi putih (Dioscorea alata L.) dengan metode spektrofotometri UV-Vis. Metode penelitian ini meliputi proses ekstrasi secara soxhlet menggunakan pelarut etanol 96%. Penentuan kadar total Flavonoid dan Fenolik menggunakan metode spektrofotometri UV-Vis dengan panjang gelombang 430 mm untuk Fenolik. Hasil total flavonoid yang didapatkan dari ekstrak ubi Banggai putih 0,051 mg/100 ekstrak sedangkan hasil total fenolik yang didapatkan dari ekstrak ubi Banggai putih yaitu 18,03 mg/100 mg ekstrak.
Kata Kunci : Dioscorea alata L., Spektrofotometri UV-Vis, Fenolik, Flavanoid
Tidak tersedia versi lain