Skripsi Fisika
Identifikasi pita serapan serbuk kitin dan kitosan cangkang keong emas (pomacea canaliculata. l) menggunakan spektra fourier transformation infra red (ftir)
Identifikasi pita serapan kitin dan cangkang keong emas (Pomacea Canaluculata. L) telah dilakukan dengan menggunakan spektra Fourier Transformation Infra Red (FTIR). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pita serapan yang terbentuk pada bilangan gelombang, energi yang diserap serta panjang gelombang dengan menggunakan rumus Hooke. Karakterisasi kitin pada alat FTIR menunjukkan pita serapan dengan ikatan-ikatan C-C, C-O, C=C, C-H dan O-H pada masing-masing daerah 316,33-331,76 cm-1, 470,63-1087,85 cm-1, 1342,46-1627,92 cm-1, 2152,56-2862,36 cm-1 dan 2931,8-3873,06 cm-1. Sementara pada serbuk kitosan menunjukan pita serapan dengan ikatan-ikatan C-C, C-O, C=C, C-H dan O-H pada masing-masing daerah 300,9-331,76 cm-1, 455,2-1080,14 cm-1, 1481,33-1797,66 cm-1, 2337,72-2854,65 cm-1 dan 1916,37-3873,06 cm-1. Dengan perhitungan diperoleh juga panjang gelombang dan energi dengan nilai masing-masing 41,14-586,36 cm dan 2,04 x 10-28-64,41 x 10-28 J untuk serbuk titin dan 20,57-802,38 cm dan 1,61 x 10-28 -96,63 x 10-28J untuk nserbuk kitosan. Sehingga pada hasil ini menunjukkan bahwa nilai-nilai yang diperoleh sesuatu dengan sifat karakteristik dari pita serapan serbuk kitin dan kitosan cangakang keong emas.
Kata Kunci : Cangkang Keong Emas, Kitin, Kitosan, Pita Serapan, Bilangan Gelombang, Fourier Transformation Infra Red (FTIR).
Tidak tersedia versi lain